Kadivpas Melakukan Cek Sikon Kamtib Di Rutan Kelas IIB Kuala Kapuas

cek_sikon_1.jpg

Kepala Divisi Pemasyarakatan (R.B. Danang Yudiawan) bersama staff pada Divisi Pemasyarakatan melakukan cek situasi/ kondisi keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan kunjungan Hari Raya Idul Fitri 1444H, Senin (24/04/23).

Pengecekan situasi/ kondisi keamanan dan ketertiban dilakukan guna mencegah terjadinya gangguan kamtib yang dapat terjadi di Rutan Kelas IIB Kuala Kapuas.
Pengecekan ini diawali dengan mengecek kamar hunian warga binaan kemudian dilanjutkan mengecek tempat penitipan barang dan pendaftaran kunjungan serta melakukan pengecekan bahan makanan untuk warga binaan dan kondisi dapur.

Pada kegiatan ini kepala divisi pemasyarakatan mengingatkan kepada seluruh petugas agar selalu memperhatikan sekitar dengan memastikan seluruh sarana dan prasarana yang telah selasai digunakan, seperti kelistrikan dan penggunaan kompor gas dan air, beliau juga menekankan kepada seluruh WBP agar mentaati seluruh peraturan yang ada dan memberikan motivasi agar selalu hidup dengan baik dengan cara terus memperbaiki diri dan bersabar menjalani masa hukuman yang diterima.

Terakhir beliau memberikan apresiasi yang besar kepada seluruh petugas pemasyarakatan pada Rutan Kelas IIB Kuala Kapuas dengan seluruh kinerja nya pada pelaksanaan kunjungan Hari Raya Idul Fitri tahun 2023 ini, karena layanan kunjungan terpantau rapi, tertib dan lancar serta seluruh petugas selalu standby diposisi pekerjaannya masing-masing, (Red-dok, Humas Kalteng, April 2023).

cek_sikon_2.jpgcek_sikon_3.jpg

Kadivpas Ajak Seluruh Petugas LPKA Palangka Raya Berolahraga Dan Meninjau Dapur LPKA Palangka Raya

Dapur_dan_Olahraga_1.jpg

Palangka Raya - Dalam menjalani dan mengemban tugas sebagai petugas pemasyarakatan sehari-hari, diperlukan fisik yang sehat dan bugar. Kegiatan olahraga bulutagkis bersama menjadi salah satu opsi yang dapat dilakukan oleh setiap petugas pemasyarakatan, dalam menjalani hidup yang sehat dan bugar, Senin (24/03/23).

Kegiatan olahraga bulutangkis ini diikuti oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (R.B. Danang Yudiawan) bersama jajaran LPKA Kelas II Palangka Raya. Kepala Divisi Pemasyarakatan menghimbau agar seluruh petugas agar tetap menjaga kesehatan fisik, walaupun Pademi Covid-19 mulai menurun tetapi hal tersebut masih belum berakhir.

Setelah selesai berolahraga bulutangkis bersama, Kadivpas meninjau langsung Dapur LPKA Kelas II Palangka Raya. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya pengawasan dalam memastikan terhadap layanan kepada Andikpas terutama pemberian makanan telah dilakukan sesuai dengan aturan dan Standar Operasional Prosedur yang berlaku.

Tidak lupa juga Kadivpas berpesan agar selalu memastikan segala sarana prasarana yang telah selesai dipakai agar jangan lupa dimatikan, seperti kompor, listrik, penggunaan air, dll. Hal tersebut disampaikan agar tidak terjadi hal-hal yang dapat menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban, mengingat saat ini masih dalam Susana cuti bersama, (Red-dok, Humas Kalteng, April 2023).

Dapur_dan_Olahraga_2.jpgDapur_dan_Olahraga_3.jpg

Kakanwil Kemenkumham Kalteng Sambangi Rupbasan Kelas I Palangka Raya

rupbasankunkakawil01.jpg

Palangka Raya - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah (Dr. Hendra Ekaputra), didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan (RB. Danang Yudiawan) dan Kepala Sub Bagian Humas, RB dan TI (Sevita) mengunjungi Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas I Palangka Raya. Senin (24/04/2023).

Rupbasan Palangka Raya merupakan unit kerja di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah yang bertugas melakukan penyimpanan dan pengelolaan benda sitaan dan barang rampasan negara.

Dalam Kunjungannya Kakanwil bersama Kadivpas meninjau langsung gudang-gudang penyimpanan benda sitaan negara (basan) dan barang rampasan negara (baran), guna memastikan semua barang-barang yang ada di Rupbasan Palangka Raya aman jelang cuti bersama Idul Fitri 1 Syawal 1444 H / 2023 M yang lumayan panjang.

Di samping itu, Kakanwil juga meninjau fasilitasi penunjang pelaksanan tugas pokok dan fungsi Rupbasan Palangka Raya, seperti ruang-ruang perkantoran serta sarana dan prasarana lainya yang di dampigi oleh Kasubsi Pamlola Basan Baran (M. Taslim).

Kakanwil berpesan “laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, tetap jaga kondisi basan dan baran agar tetap dalam kondisi aman, mengingat dalam kondisi cuti bersama, pastikan semua kondusif”, ungkap Dr. Hendra. (Red-dok, Humas Kalteng, April 2023)

Foto Dokumentasi :

rupbasankunkakawil02.jpg

rupbasankunkakawil03.jpg

rupbasankunkakawil04.jpg

Dalam Rangka Hari Raya Idul Fitri, Kakanwil Kemenkumham Kalteng Tinjau UPT Pemasyarakatan Kota Palangka Raya

KakanwilTinjauUPTKotaPalangkaRayaIF2023-1.jpg

Palangka Raya – Dalam Rangka Hari Raya Idul Fitri 1444 H dan Pemberian Remisi Khusus Keagamaan, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah kunjungi 3 Satuan Kerja Unit Pelakana Teknis Pemasyarakatan, yaitu Rutan Kelas IIA Palangka Raya, LPKA Kelas II Palangka Raya dan Lapas Kelas IIA Palangka Raya. Kepala Kantor Wilayah (Hendra Ekaputra) didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan (RB. Danang Yudiawan) dan Jajaran Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah, Sabtu (22/04/2023).

Kunjungan pertama dilakukan dengan mendatangi Rutan Kelas IIA Palangka Raya, disambut langsung oleh Kepala Rutan (Ma'aruf Prasetyo Hadianto). Kakanwil menghadiri dan mengikuti Sholat Idul Fitri yang kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Pemberian Remisi kepada Narapidana yang mana untuk Kalimantan Tengah kegiatannya dipusatkan di Rutan Kelas IIA Palangka Raya.

KakanwilTinjauUPTKotaPalangkaRayaIF2023-2.jpg

Selanjutnya Kakanwil melakukan kunjungan ke LPKA Kelas II Palangka Raya. Kepala LPKA (Ngadi) menyambut Kakanwil dan mengajak untuk mengecek kondisi ruang dan Pelayanan pada saat hari raya Idul Fitri. Ditengah kunjungannya, Kakanwil menyempatkan bertegur sapa dengan keluarga yang sedang berkunjung.

KakanwilTinjauUPTKotaPalangkaRayaIF2023-4.jpg

Kunjungan selanjutnya Kakanwil mengunjungi Lapas Kelas IIA Palangka Raya, kehadiran Kakanwil disambut oleh Kepala Lapas (Chandran Lestyono), di area depan halaman Lapas, Kakanwil memantau kegiatan pendaftaran kunjungan pada hari raya Idul Fitri, berdialog ringan dengan keluarga WBP yang sedang antri untuk melakukan pendaftaran kunjungan, kemudian Kakanwil dan jajaran memantau aktivitas di Lapas pada saat hari raya Idul Fitri, Kakanwil memantau kegiatan kunjungan didalam Lapas serta mengecek pada blok hunian dan berdialog dengan Warga Binaan Pemasyarakatan. (Red-dok, Redaksi : Humas Kanwil Kalteng, April 2023).

KakanwilTinjauUPTKotaPalangkaRayaIF2023-7.jpg

KakanwilTinjauUPTKotaPalangkaRayaIF2023-9.jpg

KakanwilTinjauUPTKotaPalangkaRayaIF2023-10.jpg

KakanwilTinjauUPTKotaPalangkaRayaIF2023-11.jpg

Kakanwil Kemenkumham Kalteng ikuti Sholat Idul Fitri 1444 H dan Laksanakan Pemberian Remisi Khusus Idul Fitri Tahun 2023

0SholatIdulFitridanPemberianRemisiIF2023-1.jpg

Palangka Raya – Suara Takbir tak henti-hentinya berkumandang di seluruh penjuru kota Palangka Raya, tak terkecuali di lingkungan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Palangka Raya Dengan suasana yang sejuk dan damai, pagi hari ini, Sabtu (22/4/2023).

Seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) beserta Petugas Rutan Palangka Raya berkumpul di Lapangan Rutan Palangka Raya untuk melaksanakan Sholat Idul Fitri dan merayakan hari kemenangan bagi umat Islam. Bertindak sebagai Imam dan Khotib pada sholat Idul Fitri kali ini adalah Ustadz Arif Humairi, S.Th.I., hadir pula mengikuti sholat Idul Fitri Bapak Kepala Kantor Wilayah (Hendra Ekaputra) beserta jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah.

0SholatIdulFitridanPemberianRemisiIF2023-2.jpg

Setelah Sholat Idul Fitri selesai, kegiatan dilanjutkan dengan acara Pemberian Remisi, acara dimulai dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Kemenkumham RI, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan laporan oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (RB. Danang Yudiawan). Selanjutnya Kakanwil Kemenkumham Kalteng menyerahkan secara simbolis kepada 7 (tujuh) orang perwakilan Narapidana dari Lapas Kelas IIA Palangka Raya, Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya, LPKA Kelas II Palangka Raya dan Rutan Kelas IIA Palangka Raya yang mendapatkan remisi khusus hari raya Idul Fitri.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Tengah juga membacakan sambutan Menteri Hukum dan HAM RI, Bapak Yasonna H. Laoly. Beliau mengatakan bahwa sistem pemasyarakatan bertujuan untuk mengembalikan WBP sebagai warga yang baik, untuk melindungi masyarakat terhadap kemungkinan diulanginya tindak pidana oleh warga binaan, serta merupakan penerapan dan bagian yang tidak terpisahkan dari nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila. Beliau juga meminta kepada seluruh WBP agar memahami bahwa remisi yang mereka terima adalah salah satu hak yang diberikan oleh negara atas pencapaian yang sudah mereka lakukan selama menjalani pembinaan di Lapas dan Rutan.

0SholatIdulFitridanPemberianRemisiIF2023-3.jpg

0SholatIdulFitridanPemberianRemisiIF2023-4.jpg

Remisi Khusus ini merupakan pengurangan masa pidana bagi para Narapidana yang beragama Islam dalam rangka Hari Raya Idul Fitri, ini merupakan bentuk apresiasi pemerintah kepada para Narapidana khususnya yang beragama Islam yang telah memenuhi syarat dan telah menunjukkan perkembangan perbaikan perilaku dibuktikan dengan keaktifan mengikuti berbagai program pembinaan serta berkelakuan baik selama menjalani pidananya di Lapas yang dibuktikan dengan tidak pernah melakukan pelanggaran Tata Tertib Lapas dan Rutan.

"Saya ucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H, saya ucapkan pula selamat kepada para Narapidana penerima remisi khusus tahun ini dan khususnya bagi yang dinyatakan bebas, Kakanwil Kemenkumham menyampaikan selamat berkumpul kembali dengan keluarga serta berharap semoga dapat mengimplementasikan berbagai program pembinaan yang telah didapat selama di Lapas dan Rutan dengan harapan semoga menjadi insan yang berkualitas, produktif, mandiri dan tidak kembali melakukan pelanggaran hukum" tuturnya.

"Bagi yang masih harus menjalani sisa pidananya di Lapas dan Rutan, Kakanwil berpesan semoga pemberian remisi ini menjadi penyemangat untuk menjalani sisa pidananya dengan semakin aktif mengikuti berbagai program pembinaan dan tidak melanggar tata tertib Lapas sehingga pada tahun depan kembali memenuhi syarat untuk diusulkan mendapatkan remisi kembali" tambah Kakanwil.

Di penghujung acara, Kakanwil dan para petugas serta WBP Rutan Palangka Raya, saling bersalaman, dan meminta maaf satu sama lain. Seluruh Rangkaian Kegiatan berjalan dengan lancar dan aman serta mematuhi protokol kesehatan Covid-19. (Red-dok, Redaksi : Humas Kanwil Kalteng, April 2023)

0SholatIdulFitridanPemberianRemisiIF2023-5.jpg

0SholatIdulFitridanPemberianRemisiIF2023-6.jpg

0SholatIdulFitridanPemberianRemisiIF2023-7.jpg

0SholatIdulFitridanPemberianRemisiIF2023-8.jpg

0SholatIdulFitridanPemberianRemisiIF2023-9.jpg

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Adonis Samad No. 20, Km. 03, Kota Palangka Raya 73111
PikPng.com phone icon png 604605   Whatsapp Official
    +62 896-6541-5210
PikPng.com email png 581646   Email 
    kanwilkalteng@kemenkum.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humas.kemenkumhamkalteng@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   rss kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUM
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH


    instagram kemenkumham   rss kemenkumham   Youtube kemenkumham   tiktok

  Jl. Adonis Samad No. 20 Km.03, Palangka Raya 73111
  (0536) 3221554
PikPng.com email png 581646   kanwilkalteng@kemenkum.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kemenkumhamkalteng@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI